Salah satu anime keren bergenre aksi misteri menceritakan kehidupan seorang anak yang memiliki kekuatan supranatural. Memiliki beberapa season dengan lanjutan cerita dan konflik yang berbeda-beda. Mau nonton Bungo Stray Dogs?
Anime berjudul Bungo Stray Dogs ini merupakan adaptasi dari Serial komik Jepang yang ditulis oleh Mitsuru Harukawa, ditulis oleh Kafka Asagiri dan diterbitkan di Young Ace sejak 2012. Serial anime ini merupakan garapan dan distribusikan oleh Studio animasi Bones yang sering memproduksi anime berating tinggi.
Kali ini kita akan mengulas salah satu season yang menjadi salah satu favorit penggemar anime, yaitu Bungo Stray Dogs 3 yang pertama kali tayang tahun 2019 lalu dengan total 12 episode. Sebelum nonton yuk simak ulasannya berikut ini!
Sinopsis Bungo Stray Dogs Season 3
Cerita bermula dari seorang anak bernama Nakajima Atsushi yang tinggal di panti asuhan, namun suatu kejadian yang membahayakan tempat itu membuat ia diusir dari panti asuhan dan kehilangan tempat tinggal. Atsushi dituduh memiliki kekuatan mistis tepatnya monster harimau.
Malangnya nasib Atsushi tidak mengetahui harus tinggal dimana dan juga merasa bersalah dengan kekuatan mistis yang dirinya punya. Hingga tak disengaja Atsushi membantu seseorang detektif yang hanyut disungai. Detektif itu bernama Dazai yang nantinya membantu Atsushi dengan mengajak ia bergabung ke agen detektif Dazai.
Karena Detektif tersebut tahu bahwa kekuatan mistis atau supranatural Atsushi bisa digunakan untuk membantu menyelesaikan kasu-kasunya. Season 3 ini Atsushi bersama detektif lain akan mengungkap kasus ledakan misterius bertahun-tahun lalu setelah kematian mantan bos Mafia Pelabuhan.
Link Nonton Bungo Stray Dogs 3 di Vidio!
Apakah kasus ledakan mistis tersebut akan terselesaikan dengan bantuan kekuatan Atsushi? Kamu bisa nonton Bungo Stray Dogs 3 sub indo melalui platform streaming Vidio.
Selain Bungo Stray Dogs 3, masih ada juga anime terbaru lainnya yang sedang tayang di 2023 ini seperti DanMachi Season 4 Part 2, In/Spectre, dan masih banyak lagi. Ayo unduh aplikasi Vidio sekarang untuk nonton anime terbaik dengan banyak pilihan genre yang beragam!
Ingin Tahu Informasi tentang Pop Culture dan Lifestyle lainnya? Cek terus Yunoya Media dan like fanpage Facebook Yunoya Media di sini, ya!
Penulis – Layli Maghfirah