Kalau kalian sudah menonton Blue Beetle, kalian mungkin penasaran siapa sebenarnya Ted Kord yang sempat disinggung di film DC.
Di film Blue Beetle sendiri, Ted adalah ilmuwan yang menghilang usai melakukan eksperimen, dan kini ia dianggap telah mati. Namun di post credit scene, muncul indikasi bahwa Ted ternyata masih hidup.
Pertanyaannya sekarang, siapa Ted Kord di dunia komik DC? Dan apa pengaruh kemunculan Ted Kord di jagat film DC yang kini dinamai DCU? Berikut Yunoya Media kasih penjelasannya di bawah ini, guys!
1. Karakter Ciptaan Kreator Spider-Man dan Doctor Strange
Theodore Stephen “Ted” Kord adalah karakter ciptaan Steve Ditko, yang dikenal sebagai kreator Doctor Strange dan co-creator Spider-Man.
Ted pertama kali muncul di komik Captain Atom #83 terbitan 1966. Mulanya karakter ini berada di bawah naungan Charlton Comics, sebelum akhirnya diambil alih oleh DC Comics.
Sejak dimotori DC, Ted terus berkembang hingga jadi salah satu karakter favorit yang mempunyai seri komiknya sendiri.
2. Blue Beetle Generasi Kedua
Karakter yang pertama kali menjadi Blue Beetle adalah Dan Garret, sebelum kemudian Ted Kord muncul sebagai generasi kedua.Ted pun menjadi satu-satunya Blue Beetle yang aktif selama bertahun-tahun, sampai akhirnya Jaime Reyes muncul sebagai generasi ketiga.
Uniknya, Ted jadi satu-satunya versi Blue Beetle yang kemampuannya tidak berasal dari kumbang biru, yang selama ini jadi sumber kekuatan kedua versi Blue Beetle lainnya.
Adapun Ted juga menjadi versi Blue Beetle yang paling berpengaruh di dunia DC. Karena itu, wajar saja Ted diperkenalkan di jagat film DC.
3. Tidak Memiliki Kekuatan Super Namun Tetap Hebat
Meski tidak punya kekuatan super, Ted mempunyai otak jenius dengan IQ mencapai 192. Dengan kejenusannya, Ted sangat menguasai sejumlah bidang sains seperti fisika, kimia, sains komputer, genetika, mechanical engineering dan aerospace engineering. Belum lagi, Ted juga sangat memahami teknologi alien.
Green lantern versi Guy Gardner pun sampai mengklaim Ted lebih pintar dari Batman, namun Gardner merasa tidak ada orang yang menyadarinya.
Lebih dari itu, Ted juga punya keahlian dalam hal akrobatik, beladiri dan spionase. Jadi meskipun tak punya kekuatan super, Ted mempunyai skill set yang mumpuni sebagai superhero.
4. Anggota Justice League
Jika ada satu tim superhero yang identik dengan Ted, maka tim superhero itu adalah Justice League International.
Namun meski lebih sering memperkuat Justice League International, Ted kadang kala juga menjadi anggota Justice League yang digawangi Batman dan Superman. Ted pun selalu jadi anggota yang punya peran penting bagi kedua tim tersebut.