Yunoya Media
Kirim Artikel
No Result
View All Result
  • Geek
    • Animanga
    • Komik
    • Horror & Misteri
    • Event
    • Hobby
  • Movie
    • Hollywood
    • Indonesia
    • Asia
  • Games
    • PC & Console
  • Tekno
    • Android
    • Tips & Trick
  • Lifestyle
    • Life
    • Kuliner
    • Traveling
Yunoya Media
  • Geek
    • Animanga
    • Komik
    • Horror & Misteri
    • Event
    • Hobby
  • Movie
    • Hollywood
    • Indonesia
    • Asia
  • Games
    • PC & Console
  • Tekno
    • Android
    • Tips & Trick
  • Lifestyle
    • Life
    • Kuliner
    • Traveling
Kirim Artikel
Yunoya Media
No Result
View All Result

5 Rekomendasi Hotel Kapsul Hits di Yogyakarta, Harga di Bawah 100K!

andromeda by andromeda
November 29, 2021
in Traveling
hotel kapsul yogyakarta
Share on FacebookShare on Twitter

BacaJuga

Yunoya Travel Series: Mengintip Destinasi Wisata Pujon Kidul dan Berbagai Keunikannya!

Yunoya Travel Series: 5 Pantai Terbaik di Jawa Timur!

Yunoya Travel Series: Review Wisata Tretes di Jawa Timur

Akhir-akhir ini hotel kapsul sedang hits diperbincangkan dan banyak diminati para wisatawan, tak terkecuali bagi mereka yang berada di Yogyakarta. Tidak hanya menawarkan sensasi menginap di tempat yang anti-mainstream, menginap di hotel kapsul juga relatif lebih murah daripada hotel-hotel biasa. Tak heran hotel kapsul kini menjadi salah satu hotel paling diminati para backpacker.

Hotel kapsul telah hadir di beberapa kota di Indonesia, salah satunya Yogyakarta. Sebagai salah satu kota destinasi wisata bagi turis domestik maupun mancanegara, Yogyakarta memang tempat yang cocok untuk berlibur saat budget pas-pasan karena kota ini terkenal memiliki fasilitas lengkap namun tetap ramah di kantong.

Menginap di hotel kapsul akan semakin melengkapi liburan irit budget-mu di Kota Gudeg. Dengan harga di bawah Rp 100.000-an per malam kamu akan mendapat banyak tawaran fasilitas yang lengkap dan nyaman.

Sebagai referensi tempat menginap di Yogyakarta, berikut rekomendasi beberapa hotel kapsul harga di bawah 100k alias Rp100.000.

1. The Capsule Malioboro Hotel&Cafe

hotel kapsul yogyakarta

Hotel kapsul yang pertama yaitu The Capsule Malioboro yang berlokasi di Jl. Sosrowijayan No. 12-14, Sosromenduran, Gedong Tangen, Malioboro Street Yogyakarta. Hotel Kapsul ini memiliki desain yang modern dengan sentuhan futuristik dan super nyaman.

Letaknya yang ada di jalan Malioboro sebagai jalan yang paling ramai dikunjungi turis dari berbagai kalangan dan daerah, menjadi salah satu pertimbangan penting yang tidak dapat kamu abaikan begitu saja.

Di The Capsule Malioboro kamu dapat memilih kamar khusus perempuan atau laki-laki, bahkan bisa memilih kamar khusus untuk keluarga. Bagian luar kamar hotel didominasi warna putih, tetapi saat memasuki kamar kamu akan disuguhi sensasi berada di luar angkasa dengan dekorasi lampu neon redup.

Dengan budget mulai dari Rp 96.000 saja, kamu dapat menikmati fasilitas yang tidak kalah dengan hotel berbintang, seperti layanan front-desk 24 jam, AC kamar, restoran, Wi-Fi, loker dan perlengkapan kamar mandi yang sangat lengkap untuk ukuran hotel kapsul.

2. The Packer Lodge

Masih di sekitaran jalan Malioboro, Hotel The Packer Lodge bisa menjadi salah satu rekomendasi hotel kapsul murah untukmu. Alamatnya ada di Jl. Dagen No. 3, Sosromenduran, Gedong Tangen, Kota Yogyakarta. Hotel Kapsul ini penginapan favorit para backpacker, loh.

Hotel kapsul ini mengusung nuansa minimalis dan terdapat sedikit konsep ala penginapan Jepang. Setiap cube dihiasi furnitur kayu serta oranamen kamar berwarna putih. Saat check-in kamu akan diminta untuk menunjukkan kartu identitas serta mendepositkan sejumlah uang. Jadi, pastikan kamu membawa uang tunai yang cukup saat akan menginap, ya.

Selain lokasinya yang strategis yakni di Malioboro street, fasilitas yang ditawarkan hotel kapsul ini memang cukup lengkap.  Para pengunjung akan mendapat fasilitas kamar AC, Wi-Fi, loker pribadi, dapur bersama, lounge, hingga ruang binatu yang bisa kamu manfaatkan. Hotel kapsul ini juga menyediakan fasilitas gym lengkap untuk para pengunjung. Jadi tak heran hotel kapsul ini menjadi salah satu hotel favorit para traveller.

Untuk menginap di hotel The Packer Ludge kamu perlu menyiapkan budget sekitar Rp 85.000 hingga Rp 180.000 per malamnya.


Penasaran tiga hotel kapsul lainnya di Yogyakarta yang layak dipiilih? Siak informasinya di halaman kedua, guys!

Page 1 of 2
12Next
Tags: Hotel Kapsulhotel murahNakama YunoyaYogyakarta
andromeda

andromeda

Related Posts

pujon kidul
Traveling

Yunoya Travel Series: Mengintip Destinasi Wisata Pujon Kidul dan Berbagai Keunikannya!

July 3, 2021
Yunoya Travel Series: 5 Pantai Terbaik di Jawa Timur!
Traveling

Yunoya Travel Series: 5 Pantai Terbaik di Jawa Timur!

April 8, 2021
Yunoya Travel Series: Review Wisata Tretes di Jawa Timur
Lifestyle

Yunoya Travel Series: Review Wisata Tretes di Jawa Timur

November 10, 2020
Suaka Elang Loji: Tempat Wisata Konservasi yang Menawan
Lifestyle

Suaka Elang Loji: Tempat Wisata Konservasi yang Menawan

November 8, 2020
Liburan Hemat Ala Mahasiswa
Lifestyle

6 Tips Liburan Hemat Ala Mahasiswa dari Yunoya Media!

June 27, 2020
Wisata Alam Di Bogor
Lifestyle

10 Wisata Alam di Bogor yang Murah dan Wajib Kamu Kunjungi!

June 18, 2020
Naik kendaraan umum saat new normal
Lifestyle

Tips Naik Kendaraan Umum Saat New Normal dari Yunoya Media!

June 16, 2020
Tips Liburan Aman Setelah Corona Ala Yunoya Media!
Lifestyle

Tips Liburan Aman Setelah Corona Ala Yunoya Media!

June 14, 2020

Leave a Reply Cancel reply

Connect with:
Google

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Yunoya Media

© 2022 Yunoya Media | All Rights Reserved

  • Geek
  • Movie
  • Games
  • Tekno
  • Lifestyle

No Result
View All Result
  • Tentang Yunoya Media
  • Hubungi Kami
  • Advertise with Us! – Beriklan di Kami!
  • Media Partner

© 2022 Yunoya Media | All Rights Reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password? Sign Up

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist

error: Maaf ya