Seiring bulan ini ada sejumlah film yang sayang untuk kamu lewatkan, Yunoya Media membuat daftar rekomendasi film Desember 2019 yang patut ditonton!
Rekomendasi film Desember 2019 ini sendiri memuat berbagai genre, mulai dari drama, action, horor hingga thriller. Beberapa diantaranya mungkin sudah sering kamu dengar. Namun ada pula yang baru dan tak kalah seru. Penasaran? Langsung saja, guys. Inilah rekomendasi 7 film Desember 2019 selengkapnya!
1. Jumanji: The Next Level (4 Desember)

Kembali menghadirkan petualangan seru Dwayne Johnson dan para pemain lama di dunia video game, sekuel ini siap tampil lebih besar pendahulunya. Tak hanya hutan rimba, kali ini geng Jumanji juga akan beraksi di gurun pasir tandus hingga pegunungan bersalju.
Menariknya lagi, di trailernya mereka juga terlihat dikejar kawanan baboon raksasa yang ganas. Segala rintangan berbahaya ini mereka hadapi demi menyelamatkan temannya yang terjebak di dalam dunia game Jumanji.
2. Black Christmas (13 Desember)

Siapa bilang Natal bisa bebas dari teror? Pesan inilah yang agaknya ingin disampaikan Black Christmas.
Dalam film remake bergenre horor thriller, sekelompok mahasiswi yang sedang liburan Natal diincar seorang pembunuh misterius, yang ternyata berasal dari kampus mereka sendiri. Datang dari studio Blumhouse yang jago mencetak film horor hits, Black Christmas tampaknya cocok jadi hiburan antimainstream buat momen liburan Natal kamu. Seru sekaligus bikin ngeri, kenapa tidak?