Rasanya tren dari aplikasi sosial media itu tidak akan pernah benar-benar bisa habis ya, salah satu yang baru adalah hadir aplikasi Clubhouse, tapi apa itu Clubhouse?
Tentunya banyak dari kamu yang bertanya-tanya dan penasaraan dengan aplikasi Clubhouse yang memang sedang menjadi tren pembahasan di berbagai sosial media.
Oke, jadi apa itu Clubhouse? Yuk mari kita simak berikut ini penjelasan singkatnya!
Clubhouse Adalah Aplikasi Sosial Media dengan Suara
Pada dasarnya Clubhouse adalah sebuag aplikasi yang masuk kategori sosial media sama seperti Facebook, Instagram, atau Twitter.
Namun bedanya aplikasi sosial media ini menggunakan obrolan atau chat suara sebagai fitur utamanya di mana kamu bisa mengobrol dan berbincang dengan orang-orang di dalam “kanal” atau saluran yang sama.
Jadi aplikasi ini memungkinkan untuk seorang pengguna yang memiliki room atau kanal di Clubhouse dengan topik tertentu membagikan cerita dan pengalamannya dengan suara layaknya conference call.
Aplikasi ini sebenarnya sudah diluncurkan sejak tahun 2020 dan salah satu tokoh yang mempopulerkan Clubhouse adalah Elon Musk.
Hanya Undangan yang Bisa Bergabung ke Clubhouse
Karena aksesnya masih terbatas dan belum dibuka untuk publik, saat ini hanya undangan saja yang bisa masuk ke kanal atau room tertentu dalam chat suara di Clubhouse.
Biasanya pengguna yang mendapatkan kesempatan dan sudah ada di ruangan tertentu di aplikasi Clubhouse bisa mengundang pengguna baru atau pengguna lainnya yang belum bergabung dengan kanalnya di Clubhouse. Nah setelah diundang juga kamu bisa memilih kategori atau topik yang ingin kamu ikuti.
Jadi untuk saat ini cara masuk ke Clubhouse masih melalui undangan saja ya, belum dibuka untuk umum namun direncanakan akan mulai dibuka tahun ini.
Saat ini Clubhouse khusus untuk iOS Saja, Android Belum Bisa
Sama seperti Instagram ketika baru rilis, aplikasi Clubhouse awalnya hanya bisa digunakan oleh pengguna perangkat iOS saja.
Ini berarti aplikasinya masih belum ada dan masih belum tersedia untuk pengguna perangkat Android, tapi kamu tidak perlu khawatir akan hal ini.
Alasannya karena seperti aplikasi sosial media lain yang awalnya muncul hanya di iOS maka cepat atau lambat akan hadir juga di Android karena pasar pengguna Android juga sangat banyak.
Untuk pengguna iOS, kamu bisa mengunduh aplikasinya di bawah ini, tapi tetap untuk bergabung harus menggunakan undangan ya.
Download Clubhouse (iOS): di sini
Nah itu dia penjelasan apa itu Clubhouse. Sekarang jadi sudah tahu ya? Apakah kamu sudah menggunakan aplikasi ini?
Ingin tahu informasi tentang Pop Culture dan Lifestyle lainnya? Cek terus Yunoya Media dan like fanpage Facebook Yunoya Media di sini, ya!